Sondakh -Lomban Rayakan Hut ke - 4 Masa Kepimpinan di Kota Bitung -->

Iklan Semua Halaman

Sondakh -Lomban Rayakan Hut ke - 4 Masa Kepimpinan di Kota Bitung

Rabu, 25 Februari 2015
Reportase Sulut - Walikota Bitung, Hanny Sondakh dan Wakil Walikota Bitung M.J Lomban rayakan ulang tahun kepemimpinan yang ke - 4 yang digelar di Gedung BPU Pemkot Bitung, Rabu (25/02).

Perayaan diawali dengan laporan ucapan selamat datang oleh Sekretaris Kota Bitung Drs Edison Humiang  MSI,  dilanjutkan dengan penayangan kilas balik perjalanan kepemimpinan SoLo sejak Tahun 2011-2014, terutama berbagai penghargaan yang diraih berupa bidang pertanian, perikanan, kesehatan, lingkungan, akuntabel kinerga pemerintahan melalui pelayanan perijinan dan juga transportasi hingga predikat terbaik pengelolaan keuangan serta penataan ruang dan HAM, disisi lain juga bidang pembangunan seperti KEK IHP dn Jalan Tol dan bidang pendidikan BLCC.

Ibadah Syukur yang dipimpin Pastor Lexi Nangoy seraya mendoakan kepemimpina
n SoLo bersama keluarga, dilangsungkan pemsangan lilin HUT Ke - 4 SoLo dengan pemotongan kue yang disaksikan para tamu yakni, Asisten I Provinsi Sulut, Drs Jhon Palandung Msi, Anggota DPRD Provinsi Sulut, Anggota DPRD Kota Bitung, Forkopimda Kota Bitung, FKUB, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama serta Para PNS dan THL Lingkup Pemkot Bitung serta sejumlah masyarakat dan para undangan.

Sondakh dalam sambutannya, dirinya mengukapkan rasa syukur atas 4 tahun sudah kepemimpinnya bersama Wakil Walikota Bitung M.J Lomban, ini merupakan dukungan dan topangan dari seluruh stakeholder dan segenap elemen masyarakat Kota Bitung sehingga sampai saat ini kami masih dimampukan untuk menjalankan tugas dan tanggung jawab dalam meningkatkan pelayanan publik dan pembangunan guna terciptanya kesejahteraan masyarakat lebih baik.

“Kami juga meminta maaf  kepada masyarakat Kota Bitung, dimana masih banyak kekurangan yang perlu diperbaiki, namun ini merupakan tantangan bagi kami untuk berbenah dengan terus berusaha memenuhi semua harapan dan tuntutan dari seluruh lapisan masyarakat, sebab wujud pengabdian kepemimpinan kami adalah mensejahterakan dalam pengembangan pembangunan Kota Bitung”, kata Sondakh.

Lomban dalam ucapan mengucapkan terima kasih kepada Hanny Sondakh serta segenap warga masyarakat Kota Bitung, sehingga kepemimpinan kami berjalan dengan baik, ini merupakan suatu kerjasama yang baik sehingga banyak langkah yang maju, masih ada pula kekeliruan sehingga masih adanya langkah yang belum terwujud, semoga dengan tersisanya satu tahun kepemimpinan maka kami akan berupaya memperbaikinya demi kesejahteran masyarakat.

Sementara sambutan Gubernur Sulut Dr S.H Sarundajang diwakil oleh Assisten I, Drs Jhon Palandung Msi menyampaikan, selamat kepada kepemimpinan Sondakh - Lomban yang seraya menapresiasi atas kontribusi Kota Bitung terhadap agenda pemantapan eksistensi pembangunan di Nyiur Melambai.
Dalam kegiatan ini pula diisi dengan pelantikan Panitia Pelaksana Pekan Olah raga Kota Bitung I Kota Bitung yang dilantik oleh Wawali M.J Lomban.