
Acara digelar di
Desa Kolongan, Kecamatan Kalawat, Kabupaten Minahasa Utara Kamis (28/05)
dihadiri oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara,
Iriana Widodo serta sejumlah Menteri serta Gubernur Sulut, Dr S H Sarundajang
didampingi Isteri dan segenap Pimpinan Kepala Daerah se - Indonesia.
Jokowi dalam
sambutan menyampaikan, salah satu tujuan kegiatan pencanangan ini untuk
meningkatkan kebersamaan, kekeluargaan, serta melestarikan arti gotong royong,
meningkatkan kemitraan antara masyarakat, pihak swasta dan pemerintah di dalam
pelaksanaan pembangunan serta menjaga hasil pembangunan yang telah tercapai,
sesuai tema “Kita Gelorakan Kerja Gotong Royong menuju Kemandiarian dan
Kesejahteraan Masyarakat”, kunci Jokowi.
Sementara
Sarundajang menyampaikan, BBGRM merupakan agenda tahunan yang bertujuan
menghidupkan kembali semangat gotong royong di masyarakat. Acara ini diharapkan
dapat meningkatkan kepedulian dan peran aktif masyarakat, melalui kegiatan
gotong royong, dalam mempercepat pembangunan di daerah.