ReportaseSulut.com - Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VIII Manado, Senin (25/01), membentuk posko tanggap
darurat banjir di Mako Lantamal VIII Manado, Jalan Yos Sudarso Nomor 1, Kairagi Weru Manado, Provinsi Sulawesi Utara, Selasa (26/01).
Menurut informasi yang diberikan Badan Meteorologi, Klimatologi dan
Geofisika
(BMKG) Manado, bahwa dari bulan Januari - Maret Kota Manado dan sekitarnya akan mengalami musim hujan.
Untuk menghindari hal - hal yang tidak diinginkan,
Lantamal VIII Manado membentuk tiga tim di posko tanggap
darurat banjir, sehingga dapat dikerahkan sewaktu - waktu.
Selain tiga tim yang telah terbentuk, Batalyon Pertahanan Pangkalan VIII (Yonmarhanlan
VIII) Bitung juga turut membackup apabila diperlukan, selain itu juga, siaga di Kota Bitung dan wilayah sekitarnya.
Tim yang disiagakan dilengkapi dengan tiga unit perahu karet, serta alat keselamatan korban khususnya bagi korban
bencana banjir. Bagi masyarakat Kota Manado
dan Sulawesi Utara yang mengalami bencana banjir dan tanah longsor dapat
menghubungi Tlp 0431 852973 / 852452 atau Nomor HP 0821 8960 6016.