Keluarga Besar Lantamal VIII Manado Gelar Aksi Donor Darah Di HUT Ke - 53 Dharma Pertiwi -->

Iklan Semua Halaman

Keluarga Besar Lantamal VIII Manado Gelar Aksi Donor Darah Di HUT Ke - 53 Dharma Pertiwi

Senin, 06 Maret 2017
Reportasesulut.com - Dalam rangka menyambut HUT ke - 53 Dharma Pertiwi Tahun 2017, Senin (06/02/17), keluarga besar Lantamal VIII Manado dan Ibu - Ibu Jalasenastri mengadakan aksi sosial donor darah.

Kegiatan sosial yang dilaksanakan di Kodam XIII/Merdeka Manado, dihadiri oleh Ketua Korcab VIII DJAT, Ny Yuni Suselo beserta pengurus, perwakilan personil TNI AD, TNI AL, TNI AU,  Ibu - Ibu Persit, Ibu - Ibu Pia Ardiagharini dan Ibu - Ibu IKKT.

Tujuan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian istri - istri TNI dalam membantu sesama. Dengan meberikan donor darah, berarti telah memberikan perhatian dan kepedulian untuk menyelamatkan saudara kita yang membutuhkan.

Peserta donor darah, yang diikuti sebanyak 450 orang ini, memberikan 350 ml darah. Dimana, donor darah tidak hanya memberikan manfaat kepada penerima darah, tetapi juga kepada pemberinya.

Sedangkan manfaat pendonor darah, menjaga kesehatan jantung dan membuat darah mengalir lebih lancar, meningkatkan produksi sel darah merah.

Selain kegiatan donor darah, dilanjutkan dengan kegiatan penilaian rumah dinas sehat yang bertempat di Komplek Rumah Dinas TNI AL Kairagi Weru Manado. Dimana, penilaian dipimpin Ny Hetty Teguh Iman Wibowo.

Adapun tujuan kegiatan ini, untuk memberikan motivasi dan mendorong agar seluruh penghuni rudis perduli dengan lingkungan tempat tinggalnya dan kebersihan serta kenyaman, biar penghuni rumah akan betah selamanya.