Ketua Delegasi Philipina Sambangi Lantamal Manado -->

Iklan Semua Halaman

Ketua Delegasi Philipina Sambangi Lantamal Manado

Senin, 17 Juli 2017
Reportasesulut.com - Ketua Delegasi Filipina, Brigadier General Gilbert Italia Gapay AFP dan beserta rombongan, Jumat kemarin (14/07), sambangi ke Pangkalan Utama Angkatan Laut VIII Manado, Senin (17/07).

Kunjungan Ketua Delegasi disambut baik Danlantamal VIII Laksamana, Pertama TNI Suselo, didampingi para Asisten Danlantamal VIII, Danlanudal Manado, Kasatker Lantamal VIII dan prajurit Lanudal Manado.

Selain berkunjung, mereka menghadiri Closing Ceremony Corpat Philindo XXXI 17, di Mako Lantamal.


Sebelumnya, Ketua Delegasi Filiphina melaksanakan pengantaran Kapal Perang Filipina BRP Ramon Alcaraz (FF-16) di Dermaga Samla Bitung.

Selanjutnya, Ketua  Delegasi bersama rombongan, bertolak dari Lanudal Manado menggunakan Philipphine Air Force,  menuju ke ke Davao City.